21/08/2019

Yuk, Selalu Mengoreksi Diri!

Mengoreksi diri sendiri dalam islam, muhasabah, tawadhu, tawakal, ikhlas berserah diri.
Mengoreksi Diri | Memanage Diri.


SubhanAshof.com - Pernahkah sebelumnya kalian terpikirkan mengoreksi diri / introspeksi diri? Pasti pernah kan ya, mengoreksi / introspeksi diri. Sebaik-baik waktu untuk melakukan koreksi pada diri ini ialah di waktu pagi hari setelah dzikir shalat subuh. Caranya, duduklah menyendiri, merenung, lalu pikirkan bahwa kamu sedang berada di permulaan hari. Katakan kepada diri ini “Wahai jiwa, saya tidak memiliki bekal, kecuali umur.

Jika umur telah sirna, maka akan sirna pula bekalnya. Ini adalah permulaan hari yang baru. Allah telah memudahkan setiap urusanku, serta bersifat lemah lembut kepadaku dengan memberikan banyak kenikmatan yang sampai-sampai aku tidak bisa lagi mengeluh. Seandainya dia telah mematikanku, tentu aku berharap agar aku dikembalikan ke dunia sehari saja, agar bisa beramal shalih.

Bayangkanlah seakan-akan kamu telah mati, kemudian kamu dikembalikan ke dunia, maka tidak mungkin jika kamu masih mau menyia-nyiakan satu hari tersebut. Sesungguhnya setiap jiwa adalah permata. Wahai diri ini, sesungguhnya kematian adalah tempat kembalimu, kuburan adalah rumahmu, tanah adalah kasurmu, dan ulat adalah temanmu. Tidaklah mungkin jika dirimu tidak ketakutan membayangkannya.
Hari ini adalah hari yang telah berlalu dari sisa umurku, celakalah aku. Kelak, apakah ini akan menjadi saksi kebaikan bagiku pada hari kiamat sehingga aku bergembira? ataukah sebaliknya, menjadi saksi keburukanku sehingga aku bersedih? Wallahu 'alam..

2 Comments: